Selasa, 7 Ogos 2012

Bab : Iktikaf


Tidak ada hadis apalagi quran yang menjelaskan apa yang dilakukan rasulullah ketika ber itikaf, namun banyak ulama dan ahli islam, berpendapat bahwa itikaf harus memperbanyak baca quran, sholat dan dzikir, padahal ini belum tentu dilakukan rasulullah ketika itikaf. Karena tidak ada riwayat yang jelas mengenai hal ini. yang ada hanya tafsir tafsir ulama tentang apa yang sebaiknya dilakukan ketika itikaf.
kalau mau jujur dan menerima apa adanya, makna itikaf adalah diam atau mengurung diri di masjid. Kalau mau jujur dan ‘tidak keminter” maka arti diam tersebut tidak perlu di tafsir-tafsirkan yang mana malah menjauhkan arti ibadah “diam” ini.
saya sendiri masih mencari cari dasar dasar yang jelas tentang apa yang dilakukan rasulullah ketika itikaf. Kalau ada dari pembaca yang ingin menunjukkan kepada saya hadis yang terait dengan apa yang dilakukan rasulullah ketika itikaf ini saya mohon dapat diberitahukan saya melalui kolom komen.
sementara ini yang saya gunakan ketika itikaf hanya diam dan diam , yang bergerak dalam diri saya adalah jiwa yang berserah kepada Allah. jadi tubuh saya diam dan benar benar diam, tidak begerak sedikitpun. Sementara ini juga saya menggunakan geraknya jiwa yang berserah sebagai amal ibadah yang bernama itikaf ini.

Sumber : SOLO THE SPRIT OF ISLAM

Tiada ulasan:

Catat Ulasan